

Banyuwangi (MTsN3) – Ujian Madrasah (UM) resmi dimulai di MTsN 3 Banyuwangi untuk siswa kelas IX (semester 6) pada Rabu, (23/4/25). Hari pertama pelaksanaan UM berlangsung dengan tertib dan lancar, tanpa kendala berarti.
Ujian dimulai pukul 07.00 WIB dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia sebagai ujian pertama. Para siswa tampak antusias dan serius dalam mengikuti ujian yang menjadi salah satu syarat kelulusan tersebut. Pihak madrasah telah mempersiapkan segala kebutuhan teknis dan administratif sejak jauh hari, termasuk pengaturan ruang ujian, pembagian tugas pengawas, hingga kesiapan soal dan perangkat penunjang lainnya.
Kepala MTsN 3 Banyuwangi, menyampaikan bahwa madrasah sangat menekankan pentingnya integritas dan disiplin dalam pelaksanaan UM. “Kami berharap para siswa dapat mengikuti ujian ini dengan jujur dan bertanggung jawab. Ini adalah bagian dari proses pembentukan karakter yang selama ini kami tanamkan,” ujarnya.
Pengawasan dilakukan secara ketat namun tetap kondusif agar suasana ujian tetap nyaman bagi para peserta.
Ujian Madrasah di MTsN 3 Banyuwangi akan berlangsung selama beberapa hari ke depan dengan berbagai mata pelajaran sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Pihak madrasah berharap pelaksanaan UM ini dapat berjalan sukses hingga hari terakhir dan menjadi bekal penting bagi siswa menuju jenjang pendidikan selanjutnya.
Copyright © 2022 – Mtsn 3 Banyuwangi All Rights Reserved.
Made with ❤ by DigitalHost