Reyno Felix Altair Hidayat Siswa MTsN 3 Banyuwangi Raih Penghargaan Siswa Berprestasi Internasional pada Sunrise of Java Award 2026

Reyno Felix Altair Hidayat Siswa MTsN 3 Banyuwangi Raih Penghargaan Siswa Berprestasi Internasional pada Sunrise of Java Award 2026 1

Banyuwangi (28/01/26) — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh generasi muda Banyuwangi. Reyno Felix Altair Hidayat dinobatkan sebagai Siswa Berprestasi Internasional dalam ajang Sunrise of Java Award (SOJ Award) 2026 yang diselenggarakan oleh Radar Banyuwangi, Rabu (28/1/2026).

Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan dalam acara resmi yang berlangsung khidmat di Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Banyuwangi, dan dihadiri oleh jajaran pejabat daerah, tokoh masyarakat, insan pendidikan, serta para penerima penghargaan dari berbagai bidang.

Reyno Felix Altair Hidayat dinilai layak menerima penghargaan tersebut atas capaian prestasi akademik dan nonakademik di tingkat internasional yang telah mengharumkan nama Banyuwangi, sekaligus menjadi inspirasi bagi pelajar lainnya. Konsistensi, kerja keras, serta dedikasi Reyno dalam mengembangkan potensi diri menjadi pertimbangan utama dewan juri dalam menetapkan dirinya sebagai penerima penghargaan.

Melalui ajang Sunrise of Java Award 2026, Radar Banyuwangi memberikan apresiasi kepada tokoh-tokoh dan generasi berprestasi yang berkontribusi nyata dalam kemajuan daerah. Penghargaan ini diharapkan mampu memotivasi pelajar dan masyarakat Banyuwangi untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Bagikan :

Artikel Lainya

Reyno Felix Altair Hidayat Siswa MTsN 3 Ba...
Anggota DPR RI Anas Thohir Tinjau dan Meny...
Kedatangan Wakil Bupati Warnai Penyambutan...
Menteri Agama RI Serahkan Penghargaan Juar...
TOF Pembinaan PMR Madya MTsN 3 Banyuwangi ...
Sosialisasi UKS/M Wilayah Kecamatan Srono ...

Website Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman

Hubungi kami di : +62 895-4141-74225

Kirim email ke kamimtsn3bwi@gmail.com

Jendela Informasi Sekolah yang mudah dan menyenangkan, Membaca Buku, Belajar dan Melihat Informasi Sekolah